Tas merupakan salah satu bagian yang selalu tidak ketinggalan ketika dibawa berpergian. Tas selain mempunyai fungsi sebagai wadah untuk membawa berbagai perlengkapan yang dibutuhkan ketika berpergian juga mampu sebagai penunjang fashion terutama bagi seorang wanita. tas fashion bagi seorang wanita biasanya identik dengan tas slempang yang cantik. Akan tetapi sekarang juga berkembang tas fashion dengan jenis backpack. Ada banyak model serta desain tas backpack wanita yang menari dan unik dengan harga yang berbeda pula. Akan tetapi ketika memilih tas ransel wanita anda ada beberapa hal yang harus diperhatikan, diantaranya adalah :
1.Kebutuhan Tas
Kebutuhan merupakan salah satu bahasan yang paling penting. Dalam memilih tas memang harus disesuaikan dengan kebutuhan. Tas untuk pergi ke hajatan berbeda dengan tas yang digunakan untuk traveling. Untuk pergi berwisata ataupun hanya sekedar berkunjung sejenak anda dapat memilih tas backpack wanita dengan ukuran yang tidak terlalu besar karena hanya memuat barang yang anda butuhkan untuk berwisata seperti dompet dan perlengkapan pribadi lainnya sedangkan untuk melakukan trip yang lama ataupun mendaki maka anda harus memilih tas jenis backpack wanita yang khusus untuk mendaki karena barang yang anda butuhkan lebih banyak dan berat.
2. Bahan Tas
Bahan yang digunakan untuk tas backpack wanita biasanya menjadi salah satu bagian yang sangat diperhatikan oleh kaum hawa. Harga yang mahal ataupun murah bukan menjadi patokan karena biasanya seorang wanita lebih memilih tas dengan bahan yang berkualitas dan awet sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu yang lebih lama. Untuk tas backpack fashion biasanya seorang wanita akan memilih tas dengan bahan katun ataupun kulit karena mempunyai bentuk dan jenis yang elastis dan nyaman digunakan sedangkan untuk tas backpack yang digunakan untuk berpergian ataupun membawa barang yang berat maka akan memilih tas dari bahan yang lebih awet.
3. Desain Tas
Desain sebagai salah satu pertimbangan seorang wanita ketika memilih tas mempunyai selera dan prioritas masing-masing. Desain tas backpack wanita biasanya lebih cantik dan menarik terutama bagi tas fashion. Banyak detail yang diperhatikan mulai dari bentuk dalam dan luar, tali sampai dengan tambahan hiasan yang diberikan. Bagi wanita yang menginginkan tas backpack untuk trip biasanya tidak memperhatikan hiasan serta model yang diberikan karena tas ransel backpacking wanita pada dasarnya mempunyai bentuk yang sama dengan tas carrier ataupun backpack trip pada umumnya hanya saja untuk tas backpack pada wanita menyesuaikan dengan bentuk tubuh untuk memberikan kenyamanan pada saat digunakan misalnya, bentuknya lebih pendek jika dibandingkan dengan tas pria selain itu mempunyai bantalan pundak yang lebih dekat serta bentuknya lebih melengkung karena disesuaikan dengan bentuk umum dada perempuan.
4. Harga Tas
Untuk harga memang seorang wanita sangat sensitive dengan hal satu ini. Harga yang diberikan untuk masing-masing tas sangat berbeda-beda tergantung dengan model, bahan serta jenis yang digunakan. semakin tinggi harga belum tentu anda akan mendapatkan kualitas yang bagus pula. Anda harus pandai-pandai dalam memilih kualitas barang. Akan tetapi biasanya harga akan menyesuaikan dengan kualitas. Untuk tas backpack wanita yang digunakan sebagai fashion anda dapat mendapatkannya dengan harga mulai dari 40ribuan tergantung dengan jenisnya sedangkan untuk tas backpacking traveling anda harus mendapatkannya dengan harga sekitar 300ribuan.
Itulah beberapa hal yang biasa diperhatikan ketika memilih tas backpack wanita atau biasa disebut dengan tas punggung. Dengan banyaknya model serta desain yang ditawarkan oleh pasaran maka anda harus pandai-pandai dalam mengatur keuangan anda. pilihlah tas sesuai dengan kebutuhan anda, jangan hanya tergoda dengan gaya serta fashion yang berkembang di masyarakat. Selain disesuaikan dengan kebutuhan, kualitas tas yang anda beli juga harus diperhatikan karena dengan kualitas yang tinggi maka mampu memberikan tas yang tahan lama untuk anda.